Makassar – Program Tahsin dan TPQ pelosok kerjasama Yayasan Hadji Kalla dan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Sulawesi Selatan kembali terlaksana.
Kali ini, program tahsin dan TPQ pelosok ini berkembang hingga 4 provinsi yakni Sulsel, Sulbar, Sultra dan Sulteng di 10 kabupaten.
“Program ini sudah berjalan tiga tahun. Tahun ini kita ingin meningkatkan kualitas program. Jika dulu program dianggap berhasil dengan mampu mengenal huruf, kali ini targetnya peserta wajib membaca Alqur’an dengan lancar,” ujar Muh. Syafei Karsali, (16/9/2022).
Oleh karena itu, standar pembina atau gurunya juga harus meningkat sehingga proses seleksi dilakukan secara ketat.
“Gurunya juga harus berstandar tinggi, sehingga tahun ini kita melakukan proses seleksi secara langsung. Dari 120 orang yang di seleksi hanya 70 yang lolos,” ucapnya.
Di kesempatan yang sama, Kepala Kantor Perwakilan IZI Sulsel, Ramli menuturkan, ini kali ketiga Yayasan Hadji Kalla mempercayakan IZI sebagai pelaksana program. Setiap tahunnya kita berharap ada perbaikan kualitas.
“Semoga program ini menjadi sumber amal jariyah kita semua kedepannya. Semoga tahun depan bisa berlanjut dan menyasar lebih banyak wilayah yang tertinggal,” ujarnya.
Leave a Reply