Makassar – Sebanyak 10 penerima Beasiswa Mahasiswa (BESMA) Panin Dubai Syariah Bank (PDSB) kolaborasi Inisiatif Zakat Indonesia rutin melaksanakan evaluasi hafalan setiap subuh.
Fasilitator Besma PSDB-IZI, Hasan mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan sholat subuh. Hafalan disetorkan kepada pembina BESMA PDSB-IZI pada hari hari, Kamis, 7 September ini.
Tujuannya untuk memantau perkembangan hafalan setiap penerima manfaat yang sedang menempuh pendidikan di sejumlah universitas di Kota Makassar.
“Melalui kolaborasi ini, kami berupaya memberikan dukungan yang lebih baik bagi mereka dalam mengejar prestasi akademik dan spiritual,” ujarnya.
Di waktu bersamaan, Muqarrabin, penerima BESMA IZI mengungkapkan rasa haru karena evaluasi hafalan ini sangat membantunya untuk tetap istiqomah dalam menjaga dan menambah hafalannya setiap harinya.
“Kami dilatih setoran hafalan bersama teman-teman serta meningkatkan kompetensi. Alhamdulillah di asrama, semua teman-teman baik sehingga kami selalu menjaga satu sama lain,” sebutnya.
Ia pun berterima kasih kepada PDSB dan IZI yang telah berkolaborasi dalam menjalankan kegiatan ini. “Kami berharap kerjasama ini terus berlanjut untuk menciptakan perubahan positif bagi semua penerima besma,” tutupnya.
Leave a Reply