KALIMANTAN TIMUR – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) perwakilan Kalimantan Timur mengadakan kegiatan Bekam Massal untuk para dai, imam dan marbot masjid di Balikpapan.
Dengan bekerja sama dengan Rumah Sehat Holistik Kaltim kegiatan yang bertajuk Sehat Ala nabi bersama Dai ini juga memberikan paket berheba berupa madu dan kurma untuk para dai.
Program kali ini ditujukan untuk memperhatikan kesehatan para pejuang dakwah pada momentum hari kemerdekaan karena merekalah yang juga hingga saat ini berjuang dalam menjaga kemederdekaan Indonesia melaui masjid dan dakwah.
Kegiatan yang diselenggarakan sejak Jumat (19/08/2022) hingga Ahad (21/08/2022) berlokasi di Rumah Sehat Holistik (RSH) Kaltim Graha Indah.
Mereka secara bertahap mendatangi RSH untuk mendapatkan layanan tersebut., mulai pagi hingga sore hari. Program ini mendapatkan antusias yang cukup baik dari para imam dan marbot masjid setempat.
Pamuji Marbot Masjid Arraudah Graha Indah mengaku senang dan berterima kasih kepada IZI atas kepeduliannya untuk para imam dan marbot masjid sepertinya
“saya kadang sering berat di daerah kepala mungkin karena darah tinggi, tapi alhamdulillah setelah dibekam rasanya lebih ringan* ungkapnya.
Selain itu para dai dai muda pun turut mengikuti kegiatan ini, faisal salah satu nya, seoang muadzin muda Balikpapan mengungkapkan terimakasih kepada IZI karena sudah memperhatikan kesehatan para dai.
“jarang sekali ada kegiatan kesehatan seperti ini khusus untuk para dai dai muda seperti kami, Terima Kasih IZI Kaltim” ucapnya.
Ust Heri salah satu praktis bekam yang juga seorang dai berharap kegiatan seperti ini bisa berlanjut.
“penting sekali kita mengedukasi sunnah bekam ini kepada massyarakat dan melalui dai – dai ini bisa menjadi kepanjangan tangan dalam edukasi kesehatan melalui sunnah bekam” tutupnya. (mld)
Leave a Reply