SUMATERA UTARA – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Sumatera Utara kembali menyalurkan santunan Layanan Pendamping Orang Sakit (Lapors) kepada Murniati (66) beralamat Jl. Rawa, Kelurahan Tegal S Mandala II, Kecamatan Medan Denai, Sumatera Utara, Rabu (16/09/21).
Sebelumnya, hasil asesmen ke kediaman Ibu Murniati didapatkan data bahwa beliau mengalami tumor payudara, dan beliau hanya mampu menahankan sakit tanpa bisa melakukan pengobatan akibat perekonomian keluarga.
Kaget, sedih dan putus asa dialami Murniati ketika mendengar kabar diagnosa kanker payudara dari dokter. Benjolan yang ia anggap hanya sebatas luka biasa dan akan segera sembuh kini menjadi penyakit yang amat ditakutinya. Sebelumnya Bu Murniati mengalami pengangkatan rahim sejak 4 tahun yang lalu. Sudah jatuh tertimpa tangga pula, begitulah kisah hidupnya.
Bu Murniati tidak memiliki dana cukup melakukan pengobatan ke rumah sakit. Selain itu, keanggotaannya di BPJS tidak aktif akibat menunggak selama 1 tahun. Ia tak lagi sanggup menahan rasa sakit di bagian yang terserang tumor. Sementara sakit yang dirasakannya semakin hari semakin parah, ia tak kunjung masuk rumah sakit.
Tim IZI Sumut memberikan bantuan kepada ibu murniati berupa santunan uang tunai untuk memenuhi kebutuhan mendesak keluarga untuk biaya pengobatannya.
“Saat diperiksa di salah satu Rumah Sakit Kota Medan RS Malahayti dokter bilang harus ada tindakan Korbioksi untuk mengetahui tindak lanjutnya sudah stadium berapanya.
Biaya pengobatan dibantu BPJS. Namun, ada biaya tak terduga seperti biaya obat, vitamin dan transportasi ke rumah sakit, berharap dirinya segera cepat sembuh dan dapat beraktivitas kembali, “Terima kasih saya ucapkan kepada donatur dan IZI yang membantu biaya pengobatan saya,. Semoga Allah membalas kebaikan semua serta harapan saya IZI bisa terus menebarkan manfaat kepada orang banyak,” tutur Murniati.
Leave a Reply