JAWA TENGAH – Saat ini, mayoritas pasien di Rumah Singgah Pasien (RSP) Inisiatif Zakat Indonesia Jawa Tengah adalah yang mengalami kanker dan tumor, dimana para pasien tersebut menjalani pengobatan kemoterapi dan terapi sinar di rumah sakit rujukan, dan akibat dari pengobatan tersebut, para pasien mengalami kesulitan untuk mengkonsumsi nasi beserta lauk pauk pada umumnya, karena merasakan mual disertai berkurangnya nafsu makan, maka dari itu Rumah Singgah Pasien IZI Jateng memberikan makanan tambahan untuk memenuhi kebutuhan gizi para pasien.
Pemberian Makanan Tambahan (PMT) di Rumah Singgah Pasien (RSP) yang dibagikan berupa susu almond, kenapa susu almond? Sebab susu almond kaya akan vitamin E yang baik sekali untuk pengidap kanker dan dibandingkan jenis kacang-kacangan lain, almond menjadi kacang terbaik yang dapat diasup pengidap kanker.
Menurut Kepala Rumah Singgah Pasien IZI Jateng, Wahyu Asmorowati, Pemberian Makanan Tambahan (PMT) adalah salah satu aktivitas rutin di Rumah Singgah Pasien (RSP) yang diadakan sebagai wujud kepedulian tim Rumah Singgah Pasien IZI kepada pasien untuk pemenuhan gizinya serta sebagai sarana pendekatan emosi pada pasien dan keluarga seperti layaknya kegiatan visit pasien, maka PMT bukan hanya sekedar membagikan susu almond saja namun sebagai sarana mengobrol dengan hangat perihal kondisi terkini tiap pasien dan juga keluarga.
Benar saja, para pasien beserta keluarga menyambut dengan baik program pemberian makanan tambahan ini. “Terimakasih banyak mba, sudah dikasih semuanya gratis, sekarang dikasih susu gratis juga, semoga berkah ya Mba”, ujar pak Zaini, salah satu pasien RSP IZI Jateng, pasien kanker nasofaring asal Jepara.
(Annisa-Jateng)
Leave a Reply