Samarinda – Yayasan Baitul Maal PLN UP3 Samarinda Bersama IZI Kaltim meresmikan program lapak berkah untuk duafa.
Program lapak berkah diserahkan kepada enam mustahik yang sudah melewati seleksi kelayakan oleh tim IZI Kaltim.
Tiga orang dari kota Samarinda dan tiga lainnya dari kabupaten Kutai Kartanegaran, kelurahan baru dan Jahab.
Amat Sugiri, Kepala YBM PLN UP3 Samarinda menjelaskan bahwa dana ini dari hasil zakat karyawan PLN di seluruh Indonesia.
“Alhamdulillah, melalui zakat ini, kita bisa berbagi kepada para pelanggan PLN yang berhak dibantu. Pesan kami, semoga usaha ini bisa dijalankan secara maksimal. Kami mendoakan kelancaran dan kemajuan usaha mereka,” ucapnya.
Secara simobolis, penyerahan bantuan dilaksanakan di Rumah Ekonomi Samarinda dan langsung ke rumah mustahik di Kelurahan Baru dan Jahab.
Pada hari Jumat, 29 Agustus lalu. Acara turut dihadiri donatur, tim IZI Kaltim termasuk juga para mustahik.
“Terima kasih kepada YBM PLN UP3 dan seluruh karyawan PLN Samarinda telah berkolaborasi dengan IZI Kaltim pada program-program ekonomi untuk memberdayakan masyarakat khusus di Samarinda dan Tenggarong (Kutai Kartenegara),” ungkap tim IZI Kaltim, Rahmad Bahari.
Ia berharap kolaborasi ini dapat terus berjalan memberikan manfaat untuk semua lapisan masyarakat.
Program Lapak Berkah merupakan program pemberdayaan dana zakat di bidang pemberdayaan ekonomi.
LAZNAS IZI menargetkan masyarakat dhuafa yang memiliki keterbatasan dalam mengembangkan usaha mikro dengan intervensi modal usaha.
Dengan harapan agar para mustahik memiliki penghasilan yang cukup untuk memenuhi kebutuhan keluarga mereka.
Leave a Reply