JAKARTA – Melalui program Da’I Care kerjasama antara Masjid Assyifa RSAB Harapan Kita dan LAZNAS Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) membantu Vania, bayi yang mengalami kanker hati.
Rohandi selaku fasilitator Program Da’I Care menyampaikan program tersebut dikhususkan sebagai pendampingan spiritual bagi pasien-pasien tertentu yang membutuhkan. Nasihat dan doa disampaikan agar para pasien dan keluarga tetap tegar dan sabar selama menjalani pengobatan.
Vania, bayi cantik berusia 7 bulan merupakan buah hati dari pasangan Ibu Yulisa dan Pak Junaidi. Mereka sebenarnya berasal dari daerah Trimurjo, Lampung Tengah namun kini mereka berada di RSAB Harapan Kita Jakarta untuk pengobatan Vania.
Bayi Vania mengalami hepatoblastoma stadium 4, adalah sejenis tumor langka yang tumbuh dan berkembang di hati, yang menyebabkan perut membesar dan keras. Kanker hati hepatoblastoma memang umumnya menyerang bayi, mulai dari usia 0–3 tahun.
Namun setelah mendapat pendampingan melalui program Da’I Care, Allah SWT berkehendak lain, pada Rabu, 14 Desember 2022 pukul 11.00 WIB akhirnya bayi Vania menghembuskan nafas terakhir di RSAB Harapan Kita, Jakarta.
Ibu Yulisa dan suami berusaha tetap tegar mengikhlaskan kepergian buah hatinya. Mereka diingatkan bahwa apa yang telah diamanahkan maka akan kembali kepada yang memberi amanah, Allah SWT.
Prosesi pemulasaran jenazah bayi Vania berjalan lancar dan mudah. Namun ada persoalan baru yang menyelimuti Ibu Yulisa dan suami, bagaimana mereka membawa jenazah bayi Vania kembali ke Lampung. Untungnya ada program LATAHZAN (Layanan Antar Jenazah) dari IZI.
Ibu Yulisa dan suamipun segera melengkapi kelengkapan dan konfirmasi ulang terkait permintaan layanan tersebut, kurang dari 1 jam armada mobil jenazah LATAHZAN IZI telah tiba di RSAB Harapan Kita, Jakarta. Sesuai permintaan Ibu Yulisa dan suami maka jenazah bayi Vania akan diantarkan ke daerah Metro, Lampung.
Barangkali itu kata yang dapat mewakili perjuangan Ibu Yulisa selama mendampingi buah hatinya yang sakit. Perasaan sedih bercampur uraian air mata kerapkali menghiasi wajahnya.
Leave a Reply