JAWA TIMUR – Alhamdulillah, Sabtu-Minggu 20-21 Agustus 2022 IZI (Inisiatif Zakat Indonesia) Jawa Timur menyambut bulan Muharram 1444 H dan memperingati Hari Anak Nasional dengan mengadakan Program Yatim Fun Camp yang terletak di Dusun Lebaksari, Desa Dayurejo, Kec. Prigen, Pasuruan.
Pelaksanaan program ini sebagai bentuk kepedulian IZI terhadap anak yatim yang memiliki latar belakang keluarga kurang mampu. Program ini disalurkan dalam bentuk kegiatan outbound, pengembangan diri, bantuan berupa perlengkapan sekolah, dan santunan yang bertujuan untuk menambah pengalaman, merefresh semangat anak yatim, serta membantu memenuhi kebutuhannya.
Sebanyak 50 anak yatim yang mengikuti kegiatan sangat antusias dan senang saat trainer memberikan penjelasan mengenai bagaimana alur permainan yang akan dilakukan. Selain mencoba beberapa permainan, para anak yatim juga diberikan materi berupa etika, motivasi untuk semangat belajar, dan doa bersama.
“Terimakasih untuk IZI, alhamdulillah anak-anak senang ikut kegiatan ini, bahagia semua, baru peratama kali mereka ikut kegiatan outbound keluar kota seperti ini, semoga diberikan kesehatan selalu untuk para donatur”, tutur Lilis Suryani selaku guru TPQ anak yatim sekaligus pendamping dalam program Yatim Fun Camp.
Program Yatim Fun Camp adalah program baru dari IZI Jawa Timur dengan tujuan memberikan senyuman kepada anak yatim sebagai wujud cinta dan sayang kepada mereka.
Leave a Reply