Makassar – Layanan ambulance gratis IZI Sulsel-YBM PLN kini diberikan kepada warga dhuafa asal Luwuk Banggai, Sulawesi Tengah.
Keluarga almarhumah Ibu Jain J Balike awalnya kesulitan mendapatkan bantuan ambulance gratis di beberapa lembaga. Hingga akhirnya, pihaknya menghubungi ambulance IZI Sulsel-YBM PLN dan bisa terlayani secara gratis.
“Keluarga almarhumah adalah keluarga tidak mampu. Keluarga almarhumah banyak menghubungi lembaga kemanusian lainnya, namun banyak menolak karena jaraknya mencapai 1.500 km,” cerita driver ambulance IZI-YBM PLN, Muh. Aksa Basri.
Wafat di RS Primaya Kota Makassar tepat pukul 21.00 WITA, jenazah almarhumah kemudian menempuh perjalanan selama 26 jam menuju Desa Batui, Kecamatan Gori-gori, Luwuk Banggai, Sulteng.
Sementara itu, anak almarhumah, Amrin menuturkan rasa terima kasih karena ambulance IZI Sulsel-YBM PLN telah mengantarkan jenazah sang ibunda ke kampung halamannya.
“Ibunda kami menderita kanker serviks stadium akhir. Setelah wafat kami kesulitan mendapatkan ambulance gratis. Terima kasih IZI dan YBM PLN sudah menolong kami,” sebutnya.
Leave a Reply