SUMATERA UTARA – Rumah Singgah Pasien (RSP) YBM PLN – IZI Sumut merupakan bagian dari program IZI Sumut yang menyediakan layanan rumah singgah kepada para Mustahik dan juga pendampingan spritual serta kebutuhan sehari-hari selama tinggal di Rumah Singgah Pasien.
Tepatnya Senin 17/01/2022 ibu Yulita Zeihan Susanty yang berusia 45 tahun yang bertempat tinggal di Brandan Barat Kec. Babalan datang ke Rumah Singgah Pasien (RSP) YBM PLN-IZI Sumut mendaftar agar bisa tinggal di RSP.
Ibu Yulita akan berobat di RS Adam Malik, Ibu Yulita saat ini telah mengidap Kanker Getah Bening Stadium 4 di bagian leher tengah benjolan kiri dan kanan kurang lebih selama 5 tahun.
Ibu Yulita sempat berobat di RS Pertamina namun berhenti di tengah jalan, disebabkan kondisi ekonomi yang lemah, Alhamdulillah saat ini ibu Yulita kembali berobat dengan menggunakan BPJS kesehatan di RS Adam Malik.
Friskal Efendi menyampaikan bahwa “program Rumah Singgah Pasien merupakan rumah tempat singgah pasien gratis dan juga pasien diberikan layanan lainnya seperti pembinaan spritual dan juga konsumsi selama berobat jalan” Ujarnya
Ibu Yulita juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh donatur, “saya sangat senang karena merasa terbantu dalam biaya berobat saya dan juga disini saya diberikan pembinaan mental dan spiritual sehingga saya merasa lebih bersyukur kepada Allah atas ujian ini. Semoga IZI Sumut dan para donatur semakin berjaya kedepannya.” ujarnya
(Aulia.H/ IZI SUMUT)
Leave a Reply