PATI – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Jateng bersama dengan YBM PT PLN (Persero) UP3 Kudus kembali menyalurkan bantuan kaki palsu kepada penyandang disabilitas (12/07/2022).
Ibu Gini, merupakan penyandang disabilitas harus kehilangan salah satu bagian kakinya akibat sakit gula. Beliau merupakan sekian dari banyaknya penerima manfaat yang merasakan manfaat dari diberikannya bantuan kaki palsu.
Acara penyerahan dilakukan di kediaman rumah Ibu Gini di Bulungan, Tayu, Kabupaten Pati. Turut hadir dalam acara tersebut pihak YBM PT PLN (Persero) UP3 Kudus yang diwakilkan ULP Juwana dan juga pihak IZI Jateng. Selain bantuan kaki palsu, diberikan pula paket sembako untuk keluarga penerima manfaat.
Neni Puji Rahayu, selaku SPv Pelayanan Pelanggan dan Administrasi dari PT PLN (Persero) ULP Juwana memberikan pesan dan harapan kepada penerima manfaat. “Mudah-mudahan dengan diberikannya kaki palsu ini bermanfaat untuk Ibu dalam beraktivitas, semoga apa yang sudah diberikan dapat digunakan sebaik-baiknya sehingga dalam menjalankan aktivitas sehari-hari tidak akan kesulitan lagi,” ujarnya.
Eko Mulyono, selaku Ketua Bidang Pendayagunaan IZI Jateng juga turut memberikan sambutannya. “Alhamdulillah, kali ini kami IZI Jateng bersama YBM PT PLN (Persero) UP3 Kudus bisa menyalurkan bantuan kaki palsu, mudah-mudahan dengan diberikannya kaki palsu ini dapat menambah rasa syukur kita semua dan juga bermanfaat bagi penerima untuk mempermudah aktivitas kesehariannya,” ujarnya.
Tak lupa penerima manfaat Ibu Gini juga memberikan ucapan terimakasihnya. “Saya sebagai penerima mengucapkan banyak terimakasih kepada IZI Jateng dan YBM PT PLN (Persero) UP3 Kudus yang sudah jauh-jauh datang kemari untuk memberikan bantuan untuk saya. Hanya Allah yang dapat membalas kebaikan bapak ibu semua, sekali lagi saya ucapkan terimakasih,” tuturnya.
Leave a Reply