Bengkulu – Hujan yang mengguyur Kabupaten Lebong sejak Senin malam hingga Selasa (16/04/2024) menyebabkan sejumlah sungai meluap salah satunya yakni Sungai Ketahun dan Sungai Topos. Berdasarkan data BPBD Lebong, ada enam Kecamatan yang terendam banjir yakni Topos, Bingin Kuning, Amen, Uram Jaya, Rimbo Pengadang serta Lebong Utara.
Banjir ini telah memberikan dampak yang cukup besar kepada beberapa daerah di Bengkulu seperti telah merendam ratusan rumah warga, area persawahan, jalanan, jembatan dan merendam puluhan desa. Kejadian ini adalah bencana banjir yang terpisah sejak 29 tahun terakhir, atau sejak tahun 1995.
Dengan dampak banjir yang begitu besar, warga desa yang terkena banjir mengalami kesulitan untuk sekedar makan, mandi dan berkegiatan. Warga didaerah yang terdampak banjir mengalami kerugian cukup besar, banyak rumah dan sawah para warga yang tenggelam oleh banjir.
LAZNAS Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) perwakilan Bengkulu turun ke lokasi bencana banjir untuk memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak dengan menyerahkan bantuan berupa Air Mineral, Biskuit, Mie Instan dan Makanan Siap Saji. Penyaluran bantuan diberikan ke daerah-daerah yang terdampak banjir. Pada Kamis (18/04/2024)
Setelah beberapa hari, kondisi desa-desa yang mengalami banjir kini sudah mulai surut sehingga para warga desa bisa bahu membahu membersihkan rumah-rumah mereka. Semoga korban dampak banjir di Bengkulu dapat segera pulih kesehatan maupun keadaan rumahnya dan diharapkan tidak ada lagi banjir besar yang melanda puluhan desa di Bengkulu.
Leave a Reply