Jakarta – Selama 3 tahun Bahyah Najib mengidap penyakit stroke dan komplikasi. Karena sakitnya tersebut, keseharian Bahyah Najib hanya berbaring di tempat tidur dengan terpasang selang NGT di hidung dan kateter untuk pembuangan cairan urin. Saat ini Bahyah Najib tinggal di rumah anaknya di Jl. Rawa Jaya No 13, Pondok Kopi, Duren Sawit Jakarta Timur, DKI Jakarta. Pada Rabu, (24/01/2024)
Kondisi Bahyah sudah dalam keadaan yang sangat lemah, badannya tidak bisa digerakkan dan sudah tidak sanggup lagi berbicara. Untuk kebutuhan sehari-hari Bahyah, mulai dari makan dan perlengkapan keperluan sehari-hari, biayanya ditanggung oleh anaknya. Begitupula untuk segala aktivitas yang dilakukan mulai dari mandi dan toileting juga dibantu kedua anaknya.
Bahyah Najib sudah menjalani pengobatan untuk stroke dan penyakit komplikasinya secara rutin di RSCM, Jakarta Pusat. Mengingat kondisi yang sangat lemah dan jarak tempuh yang cukup jauh untuk perjalanan menuju RSCM, juga keadaan tidak kondusif jika menggunakan transportasi umum. Keluarga Bahyah memutuskan untuk menggunakan layanaan ambulans yang dilengkapi dengan streacher untuk memudahkan Bahyah Najib ketika sudah sampai di rumah sakit.
Program Layanan Ambulans merupakan layanan yang secara gratis diberikan khusus untuk mustahik yang sedang membutuhkan bantuan darurat. Layanan Ambulans bisa mengantarkan mustahik dari Rumah Sakit ke rumah mustahik, maupun dari rumah mustahik ke Rumah Sakit.
Atas layanan ambulans gratis yang sudah diberikan, Keluarga Bahyah Najib sangat berterima kasih kepada donatur Rohis lintasarta dan IZI yang sudah membantu mengantar Bahyah antar-jemput ke RSCM.
Leave a Reply