BANTEN – YBM PLN Duri Kosambi dan berkerjasama dengan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Perwakilan Banten gelar program khitan sehat untuk anak dhuafa jelang akhir tahun liburan anak sekolah.
Kegiatan khitan sehat dilaksanakan di Klinik KSS Jl. Pondok Aren Ruko Arinda Permai 1 Blok A1 No. 9 Pondok Aren Tangsel yang dikuti 10 anak dhuafa yang bertempat tinggal wilayah sekitar Pondok Aren Tangerang Selatan, Kamis (29/12/2022).
Kegiatan Khitan Sehat tersebut disambut gembira dan antusias oleh para anak dhuafa dan orang tuanya dalam melaksanakan bagian dari syariah Islam yakni khitan, anak-anak mengikuti semua rangkaian acara kegiatan Khitan tersebut dari pagi sampai dengan siang hari, selain paket khitan yang didapat diberikan pula paket alat sekolah,paket uang santunan dan transport.
Pradaya selalu Kabid. Pendayagunaan IZI Banten menyampaikan bahwa ini adalah kegiatan rutin diakhir tahun kepada anak-anak dhuafa untuk bisa menjalankan syariat khitan dimoment liburan sekolah. Semoga kegiatan ini memberi manfaat dan keberkahan kepada para anak-anak dhuafa dalam menjalankan salah satu syariat Islam ini yakni khitan dan semoga adik-adik yang dikhitan akan semakin sehat serta terhindar dari berbagai resiko maupun infeksi penyakit tertentu dan beraktifitas kembali seperti biasa, ungkapnya.
Fery Sulestio selaku ketua YBM PLN Duri Kosambi mengucapkan syukur Alhamdulillah terlaksana program khitan sehat ini yang merupakan salah satu kegiatan nasional YBM PLN se-Indonesia yang dalam kegiatan ini berkerja sama dengan IZI Banten sehingga dapat terlaksana dan berjalan dengan baik dan lancar semua prosesi kegitan khitan sehat ini, ujarnya.
Abdullah mewakili ananda M.Yahya Zayyan salah seorang penerima manfaat program Khitan Sehat ini mengucapkan terimakasih banyak kepada YBM PLN Duri Kosambi dan IZI atas terselenggara kegiatan Khitan Sehat ini dan semoga Allah membalas dengan limpahan pahala serta menjadi keberkahan untuk kita semua. Aamiin, ucapnya.
Leave a Reply