Semarang – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) perwakilan Jawa Tengah dan Yayasan Baitul Maal (YBM) PT PLN (Persero) UP3 Semarang memberikan bantuan kepada 6 janda jompo duafa yang tersebar di wilayah Kota Semarang dan Kabupaten Kendal. Pada Selasa (30/04/2024)
Saat dikunjungi oleh tim IZI, janda jompo duafa yang menerima bantuan dari tim alhamdulillah dalam keadaan sehat. Namun karena kondisi yang sangat terbatas, saat ini kebanyakan dari para janda jompo duafa tinggal bersama dengan anak maupun saudaranya yang keadaannya dibutuhkan oleh penerima manfaat.
Penyaluran bantuan dilakukan dengan tujuan agar memudahkan penerima manfaat yang sudah tidak sanggup lagi untuk bekerja karena kesehatan tubuh yang sudah tidak dalam kondisi prima lagi. Tim IZI Jateng memberikan penyaluran dengan mengunjungi rumah satu ke rumah penerima yang lainnya. Adapun diantara mereka memberikan ucapan terima kasih karena setiap bulannya selalu diberikan bantuan sembako dan juga santunan uang tunai.
Jayati selaku salah satu janda jompo duafa yang telah menerima bantuan mengaku beruntung dan berterima kasih kepada donatur yang memberikan bantuan kepadanya. “Alhamdulillah, terima kasih kepada donatur, saya diberikan sembako setiap bulan semoga barokah untuk semuanya” Ujar Jayati.
Harapannya dengan diadakan penyaluran bantuan ini dapat membantu para janda jompo duafa untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari dan dapat memberikan kemudahan bagi para janda jompo yang tidak sanggup lagi bekerja.
Leave a Reply