JAWA TIMUR – Ahad, 7 Maret 2021 IZI bersama dengan MT XL Axiata melakukan sinergi program pemberdayaan dalam bentuk ternak ayam petelur. Pada kesempatan kali ini, program yang berbasis peternakan ini dilaksanakan di Dusun Jimus, Desa Pule, Kec. Modo, Kab. Lamongan. Jawa Timur.
Bersama dengan warga setempat, IZI dan MT XL Axiata meresmikan Program Kampung Bina Ternak Ayam Petelur dengan simbolis potong pita dan foto bersama. Sebanyak 1000 ekor ayam disalurkan kepada kaum dhuafa dengan harapan perekonomian mereka bisa meningkat dan dapat memenuhi kebutuhan sehari hari mereka.
“Semoga dengan dana zakat yang XL Axiata salurkan ke program ini bisa berbuah keberkahan kepada para karyawan XL Axiata dan seluruh pihak yang terlibat. Serta program ini dapat bermanfaat dan menjadikan para penerima manfaat menjadi muzakki.” tutur Bapak Nasrul selaku ketua MT XL Axiata.
“Program Bina Ternak Ayam Petelur ini secara teknis kelompok akan diberikan 1000 ayam beserta kelengkapannya. Selanjutnya akan diberikan pembinaan dalam bidang bisnis maupun kerohanian sebagai gantinya wadah koordinasi dan silaturrahim lebih lanjut”. Tutur Hengky selaku Penanggung Jawab program.
Dalam peresmian ini juga disambut dengan baik oleh warga sekitar yang cukup antusias.
“Dusun ini memang cukup banyak yang berprofesi sebagai peternak baik ayam maupun bebek. Tetapi kondisinya kurang berkembang. Alhamdulillah terima kasih banyak untuk XL Axiata dan IZI yang telah berkenan memilih kami untuk dikembangkan. Semoga Bermanfaat dan mampu mengangkat perekonomian warga sekitar”. Ujar Pak Wajib selaku Ketua RT 3 Dusun Jimus.
Peresmian Program Bina Ternak Ayam Petelur ini diharapkan dapat berkelanjutan dan melahirkan banyak peternak lainnya di kemudian hari.
Leave a Reply