JAWA BARAT – Bandung (04/2/22) Inisiatif Zakat Indonesia Perwakilan Jawa Barat membantu biaya pengobatan Adelia (15 tahun) diagnosa Leukimia yang beralamat di Blok Bojong Jati Kel. Leuwi Gede Kec. Widasari Indramayu.
Di usia yang masih muda Adelia harus mendapat musibah sakit leukemia (kanker darah). Adelia merupakan salah satu siswi di bangku SMP dan awal diketahui sakitnya sejak satu tahun yang lalu. Awalnya ia sering mengeluh sakit dan lemas badannya bahkan lama – kelamaan sampai tidak bisa berjalan.
Badan terasa lemah dan kulit mulai menguning lebih terlihat pucat. Melihat kondisi anak semakin melemah sang Ibu membawanya ke salah satu RS di Indramayu. Saat di periksa ternyata HB nya rendah dan dirujuk untuk ke RS yang ada di Bandung. “Diagnosanya ternyata adelia mengidap Leukimia,” tutur Warsinah.
Adelia akhirnya dibawa salah satu RS di Bandung dimana dokter menyarankan dikarenakan kondisi Adelia sangat lemah oleh sebab itu ia tak boleh kelelahan. Jarak RS dengan rumah cukup jauh dengan terpaksa selama pengobatan ibu Warsinah dan Adelia harus tinggal di kontrakan sampai pengobatan selesai.
Selama tinggal di Bandung Ibu Warsinah hanya mengandalkan kiriman dari sang suami yang bekerja serabutan sebagai kuli bangunan di Indramayu, karena saat ini Ibu Warsinah tidak bisa melakukan aktivitas lain selain menjaga Adelia.
Saat ini Adelia sedang menjalani kemoterapi satu minggu sekali di RS Al-Islam, Adelia sudah menjalani 35 kali kemoterapi dari jumlah siklus total yaitu siklus 106 kali. Pada saat awal-awal proses kemoterapi Alhamdulillah berjalan dengan lancar, akan tetapi qodarullah Adelia sempat mengalami koma kembali dan kemoterapi harus terhenti sehingga Adelia harus mengulang kembali dari awal.
Proses pengobatan Adelia masih panjang sehingga membutuhkan biaya baik untuk kebutuhan sehari-hari selama tinggal di Bandung maupun biaya untuk obat yang harus di beli karena kebanyakan obat tidak di cover BPJS.
Ucapan terimakasih kepada donatur IZI Jabar yang telah membantu meringankan biaya pengobatan Adelia. Bantuan ini sangat bermanfaat dan semoga anak saya diberi kekuatan dan semangat untuk sembuh. Sebagai orangtua tentunya menginginkan yang terbaik untuk anak, semoga ikhtiar ini membuahkan hasil Adelia bisa sembuh dan Kembali beraktivitas dengan teman yang lainnya. “Saya doakan semoga Allah melindungi dan mudahkan segala urusan para donator,” tutur Ibu Warsinah.
Bersama zakat, infaq dan sedekah memudahkan sesama, semoga kita bisa memberikan kemudahan kepada orang lain serta bisa meringankan beban keluarga yang membutuhkan
Leave a Reply