SUMATERA UTARA – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) kantor perwakilan Sumatera Utara kembali melaksanakan program rutin tahunannya yaitu program berbagi Al-Qur’an kepelosok Sumatera Utara. Kali ini, sebanyak 25 paket Al-Qur’an telah disalurkan ke daerah-daerah 3T seperti Desa Sugihen dan Berastagi Sumatera Utara pada Jum’at (11/06/2021).
Paket Al-Quran ini diberikan kepada Pondok Tahfidz Ar – Rahman dan Masjid Ar-Rahmat yang terdapat program belajar mempelajari Al – Qur’an dan menghafal Qur’an. Jenis Al-Quran yang dibagikan berupa Quran Bahasa arab.
Segenap donatur dan amil dari IZI berharap semoga paket Al-Qur’an ini dapat digunakan dengan sebaik-baiknya, bermanfaat untuk seluruh mustahik, dan dapat menjadi salah satu jalan dibukanya berbagai kebaikan lain di dunia hingga di akhirat nanti.
Masya Allah rasa terima kasih yang disampaikan oleh pengurus Pondok Tahfidz Ar-Rahman saat menerima paket Al-Qur’an yang diberikan oleh tim IZI beliau juga menyampaikan kepada tim IZI Sumut “pasti anak – anak makin semangat belajarnya dan mereka juga merupakan dari kalangan menengah kebawah yang memiliki semangat dalam belajar” pungkasnya.
Dilain pihak ucapan yang sudah juga disampaikan oleh pengurus Masjid Ar-Rahmat yang juga menerima paket sebar Al-Qur’an dari IZI Sumut “Jazakumulloh khoiron katsiron disampaikan oleh pengurus Masjid Ar-Rahmat kepada seluruh donatur dan IZI Sumut atas paket Al-Quran yang diberikan kepada kami semoga Allah memberikan kelapangan rezky dan diberikan Allah pahala dunia dan akhirat” ujarnya.
Mendengar hal tersebut kepala perwakilan Inisiatif Zakat Indonesia bapak M. Iqbal Farizi Sumatera Utara juga menyampaikan “ini merupakan program rutin yang kita lakukan setiap tahunnya semoga Allah mudahkan segalanya agar tahun depan kita dapat berbagi Al-Quran lebih banyak lagi. dan juga kami tidak bosan bosannya mengajak para donatur unk berzakat,infaq dan sedekah untuk membantu saudara kita yang membutuhkan” ungkapnya.
(Friskal/IZISumut)
Leave a Reply