JAWA TENGAH – Tim Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Jawa Tengah melaksanakan supervisi dan ngobrol santai Budidaya Jamur Tiram dengan para penerima manfaat di Kelurahan Banjardowo, Kec Genuk, Kota Semarang pada Rabu (9/06/2021).
Program Budidaya Jamur Tiram ini merupakan kerjasama antara IZI Jateng dan YBM PT PLN (Persero) UID Jateng & DIY dengan tujuan untuk meningkatkan ekonomi para penerima manfaat.
Yohannes Sani, salah satu penerima manfaat yang juga berjualan air minum berharap bisa mengembangkan lebih besar lagi budidayanya, “Alhamdulillah panen udah tiap hari mas, barang 1 kilo, sempat 2 minggu kemaren banyak,” pungkasnya.
Ia juga berharap di bulan Juli bisa menambah lagi di kumbung budidayanya, agar bisa terus panen setiap hari.
Selain itu, beberapa anggota kelompok juga diberikan tawarkan mengelola tanah bengkok Kelurahan untuk dikelola.
“Alhamdulillah kemarin dapet tawaran juga dari pak Lurah untuk menggunakan tanahnya,” sambungnya.
Leave a Reply