SULAWESI SELATAN – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Sulawesi Selatan (Sulsel) kolaborasi dengan Politeknik ATI Makassar berbagi paket sembako kepada korban bencana banjir di wilayah kampung mualaf Dusun Pararra, Desa Pelalang, Kecamatan Lamasi Timur, Kabupaten Luwu.
Paket sembako tersebut berisi beberapa item bahan pokok seperti beras 5 kg, minyak goreng 1 liter, gula 1 kg, mie instan 4 bungkus, dan kecap 1 pouch.
“Lewat program Jumat Berbagi sebanyak 18 paket sembako telah disalurkan kepada korban bencana banjir,” ujar Kepala Pendayagunaan IZI Sulsel, Jumhar, Jumat (8/10/2021).
Sementara itu, salah seorang penerima manfaat, Ibu Mince mengucapkan terima kasih atas bantuan paket sembako yang disalurkan tim IZI dan Politeknik ATI Makassar.
“Terima kasih banyak atas sembako yang diberikan. Bantuan ini sangat bermanfaat untuk kami. Semoga diberikan kesehatan dan kemampuan oleh Allah SWT,” ujarnya.
Leave a Reply