Makassar – Menanggapi kebakaran di Kelurahan Rappokalling, Kota Makassar, Team Respon Cepat IZI Sulsel bergerak menyalurkan 35 paket sembako kepada warga terdampak, Jumat (30/9/2022).
Adapun paket sembako yang disalurkan terdiri dari beras 5 kg, susu 1 kaleng, indomie 4 pcs, minyak 1 liter, gula 1 kg, kopi 1 bungkus, biskuit 1 pcs, dan 2 bungkus Abon Kita Qur’ban IZI 200 gr.
Penanggung Jawab Bencana IZI Sulsel, Muhammad Ichsan mengatakan, bantuan ini menjadi langkah awal, selanjutnya pihaknya akan mengatur ritme program sehingga bisa memenuhi kebutuhan lainnya.

“Rencananya kita juga akan menyalurkan alat dapur dan juga mandi sesuai dengan kebutuhan warga yang ada di sana,” jelasnya.
Sebab, kata Ichsan, sebagian besar dari warga memilih tinggal beratap dan beralas terpal.
Salma salah satu korban mengungkapkan rasa terima kasih atas segala bentuk perhatian akibat musibah yang menimpah mereka.
“Ujian yang berat ini terasa ringan untuk kami emban dalam menjalani aktivitas sehari-hari,” sebutnya.
Untuk informasi, sebanyak 35 unit rumah hangus terbakar sejak 26 September 2022. Saat ini jumlah penyintas kebakaran sebanyak 47 KK dengan 186 jiwa. Dalam peristiwa ini 2 orang korban yang terjebak reruntuhan bangunan telah dibawa ke RS Ibnu Sina, Kota Makassar.
Leave a Reply