Kamis 21/7 lalu, IZI Sumbar menyalurkan amanah donatur di MDTA Baiturrahman yang terletak di Jorong Paraman, Nagari Sipinang, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Sumatra Barat. Puluhan Alquran iqra’, juz amma, dan al quran 30 juz sudah siap mereka pakai untuk belajar. Tak hanya itu, fasilitas belajar lainnya berupa karpet, meja belajar, alat tulis juga sudah siap dipakai oleh 35 santri di MDTA ini.
Bu Tika, selaku guru di MDTA ini mengucapkan terimakasih atas support fasilitas dari IZI Sumbar ini. “jujur disini sangat kurang sekali, bahkan gedung sekolahpun kami belum punya, kita belajar masih di surau yang status nya menumpang”, jelas beliau kepada tim IZI.
Anak – anak riang, karena mereka punya alquran baru untuk belajar. Bahkan disaat itu kampung sedang dilanda hujan deras, namun tak urung mengurangi semangat mereka berangkat mengaji ke MDTA.

“disini anak – anak belajar setiap hari, ada 4 kelas dari kelas 1 hingga kelas 4” , tambah bu Tika.
“Adik – adik semua haris jadi anak sholeh dan sholehah ya, harus rajin belajar dan menghafal quran”, ungkap Nidi Annisa selaku tim IZI yang menyampaikan sambutan pada saat penyaluran disana. Besar harapan mereka bisa menjadi generasi qurani dan dapat berbakti untuk negeri di masa depan. Aamiin.
Leave a Reply