Jakarta – Shafwatul Humairah atau biasa dipanggil Umay merupakan putri tunggal dari Harum Sari, tahun ini usia nya baru genap 12 tahun, namun tidak seperti kebanyakan anak seusianya yang masih senang bermain, Umay lebih banyak menghabiskan waktunya di rumah bersama sang ibu. Sang Ibu saat ini mengalami struk ringan sehingga setengah badannya sulit digerakan, Sedangkan sang ayah yang bekerja sebagai kuli bangunan tidak pernah ada kabar, sesekali pulang memberikan uang jajan untuk Umay lalu pergi berbulan bulan tak ada kabar lagi.
Umay dikenal sebagai anak yang cukup cerdas di sekolah, Umay paling suka pelajaran matematika, nilai ulangannya tidak ada yang dibawah 8. Tahun ini Umay naik kelas 5 SD, ada kebijakan baru, dimana beberapa seragam harus diganti salah satunya adalah seragam olahraga, seragam olahraga yang dikenakan Umay saat ini juga turunan dari kerabatnya. Karena tidak memiliki biaya untuk membeli seragam, saat ini Umay masih menggunakan seragam model lama.
Menurut sang ibu, Umay hanya menyampaikan “Mah kalo ada rezeki, beli seragam olahraga ya mah”. Umay tumbuh menjadi anak yang perhatian dan penurut kepada sang ibu. Pada jam istirahat sekolah bila tidak ada tugas, biasanya Umay pulang ke rumah untuk mengecek kondisi sang ibu lalu kembali ke sekolah.
“seringnya kita makan pakai nasi garam, nasi kecap. Ya yang penting ada beras udah alhamdulillah” tutur Harum. Benar saja, saat Tim IZI berkunjung ke rumah Umay, stok garam dan kecapnya sudah habis, mereka hanya makan dengan nasi dan mereka bersyukur karna hari ini masih bisa makan.
Alhamdulillah, pada Rabu (17/7/24) Inisiatif Zakat Indonesia berkesempatan memberikan kebahagiaan kepada Umay dan keluarga pada berupa paket perlengkapan sekolah (Tas, Sepatu, Buku & Alat Tulis), Paket Nutrisi (Beras 5kg, Susu UHT, Telur, Gula, Kecap, Minyak, Sarden, Tepung) serta santunan pendidikan sebesar Rp. 500.000,-. “aku seneng banget, semalem emang aku berdoa aja minta ke Allah mau punya sepatu baru” ujar Umay. Sepatu yang dikenakan Umay sudah bolong dibagian alasnya, sehingga jika kena genangan air kaos kaki akan basah, kemasukan batu, dan benda lainnya.
Leave a Reply