KENDARI, IZI – PT. Pegadaian Syariah Cabang Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, ikut bergotong royong membantu kaum dhuafa hadapi pandemi Covid-19. Dengan menggandeng Inisiatif Zakat Indonesia, penyaluran dilakukan dalam dua tahap.
“Pegadaian Syariah Salurkan Bantuan Hadapi Pendemi dalam 2 Tahap” – Dok. IZI
‘’Proses penyaluran bantuan dilakukan dengan dua tahap, yaitu dengan pembagian langsung di kantor pegadaian syariah, dan juga proses penyaluran ke beberapa rumah penerima manfaat,’’ Ucap Achmad Indrasafri Syaman, selaku Kepala Cabang PT. Pegadaian Syariah Kota Kendari.
Semenjak persebaran Covid-19 mulai menyebar di Indonesia, hingga sampai ke kota Kendari kehidupan sosial, budaya, kerohanian, dan ekonomi masyarakat mulai terasa dampaknya. Yang paling merasakan dampak tersebut adalah masyarakat dengan ekonomi menengah-ke bawah.
Inisiatif Zakat Indonesia Perwakilan Sulawesi Tenggara bekerja sama dengan PT. Pegadaian Syariah Cabang Kendari kali ini memberikan bantuan paket sembako yang dikhusukan bagi para Nasabah PT. Pegadaian Syariah Cabang Kendari yang berada di beberapa wilayah kota Kendari.
“Pegadaian Syariah Salurkan Bantuan Hadapi Pendemi dalam 2 Tahap” – Dok. IZI
Proses penyaluran paket sembako dipimpin langsung oleh Achmad Indrasafri Syaman selaku kepala cabang PT. Pegadaian Syariah Kota Kendari.
Achmad pun mengucapkan rasa terima kasihnya kepada IZI Sultra yang telah membantu proses penyaluran bantuan kepada penerima manfaat.
‘’Kami berterima kasih kepada IZI perwakilan Sultra yang sudah membantu kami dalam menyukseskan program ini. Ini merupakan tahun kedua kerja sama program dengan IZI Sultra, semoga kerja sama dalam membatu para mustahik dapat terus berlanjut,’’ terang Achmad.
Pada proses penyaluran bantuan ini, Jamiluddin selaku perwakilan Mitra Salur IZI Sultra balik menyampaikan rasa terima kasihnya kepada PT. Pegadaian Syariah Cabang Kendari yang ikut bergotong royong atasi persoalan akibat dampak wabah virus corona ini.
“Terima kasih kami sampaikan kepada PT. Pegadaian Syariah Cabang Sultra yang telah bekerja sama dengan kami, semoga kerja sama ini dapat terus berjalan sehingga kami dapat memberikan manfaat yang lebih banyak lagi kepada para mustahik,” tutup Jamiluddin. (IZI Sultra/ED)
Leave a Reply