SUMATERA BARAT – Mengidap Tuna Grahita (kemampuan dibawah rata-rata) dan low fokus tidak membuat Putri (10 thn) patah semangat untuk meraih cita – cita.

Dengan bersekolah di salah satu SD Negeri di Bukittinggi, Sumatera Barat dengan metode inklusi, Putri mulai bisa mengejar ketertinggalan yang memang belum bisa disamakan dengan anak seusianya.
Ibu Ruby (47 thn ) selaku ibu dari Putri harus berjuang sendiri untuk menafkahi keluarga kecilnya sejak suaminya tiada. Dengan berjualan nasi goreng Ibu Ruby memenuhi segala kebutuhan harian dan sekolah anak – anaknya dengan penghasilan tak menentu.
Alhamdulillah 12 April 2022 IZI Sumbar menyalurkan bantuan Program Pendidikan dari Donatur IZI berupa tas sekolah, alat – alat tulis dan sepatu. Begitu semangat dan bahagianya Putri menerima tas dan sepatu barunya. Masya Allah selalu ada rezeki untuk anak – anak luar biasa ini. Semoga apa yang diberikan bisa menunjang pendidikannya lebih baik lagi. Aamiin
Leave a Reply