Konawe Utara – (18/8) Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Perwakilan Sulawesi Tenggara Bersama Yayasan Baitul Maal (YBM) PT PLN UP3 Kendari menyelenggarakan Upacara Kemerdekaan RI Ke-79 di SDN 07 Lasolo Kepulauan yang berada di Pulau Torobuso, Desa Tapunopaka, Kecamatan Lasolo Kepulauan, Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara,.
Kegiatan ini merupakan salah satu agenda Ekspedisi Kemerdekaan IZI Sulawesi Tenggara Bersama YBM PT PLN UP3 Kendari. Upacara dilaksanakan Bersama dengan para guru, siswa SD Negeri 07 Lasolo Kepulauan serta Masyarakat Pulau Torobuso dengan penuh hikmat dan antusias. Selain pelaksanaan upacara peringatan kemerdekaan, Tim IZI sultra Bersama tim YBM PLN UP3 Kendari juga mengadakan beberapa lomba semarak kemerdekaan seperti bola gotong, balap karung dan lomba makan kerupuk untuk anak-anak di sana.
Tak hanya itu, Tim Ekspedisi kemerdekaan juga mengadakan agenda nonton bareng film motivasi seperti ‘laskar Pelangi’ dan ‘suara dari pesisir’serta pembagian paket perlengkapan sekolah untuk siswa – siswi yang ada di pulau tersebut.
Dalam kegiatan Bersama ini, Pimpinan IZI, Ramli mengharapkan kegiatan ini menjadi motivasi untuk siswa-siswi di pulau tersebut agar semangat melanjutkan Pendidikan hingga menjadi pemimpin di masa yang akan datang “semoga momentum kemerdekaan dan kegiatan ekspedisi ini menjadikan para siswa-siswi memiliki semangat dan semakin giat dalam melanjutkan Pendidikan hingga menjadikan mereka pemimpin pemimpin dimasa yang akan datang” ujar Ramli.
Sebagai informasi, akses menuju Pulau Torobuso harus menggunakan transportasi laut karena masih minimnya sarana dan prasarana yang berada di tempat tersebut, bahkan ketersediaan air bersih dan jaringan listrik juga belum ada.
Leave a Reply