KALIMANTAN TIMUR – YBM PLN UP3 Samarinda bekerjasama dengan LAZNAS Inisiatif Zakat Indonesia Perwakilan Kalimantan Timur membantu sarana dan prasarana TPQ Khairunnisa yang beralamatkan di Jalan MT. Haryono, Desa Loa Kulu, Kota Kabupaten Kutai Kartanegara pada Kamis, (25/02/2021)
Pada acara penyerahan ini dihadiri oleh Ketua YBM PLN UP3 Samarinda Bapak Sugiri beserta rombongan, Perwakilan Laznas IZI Kaltim Ali Ristyawan, Sekretaris MUI Kec. Loa Kulu Bapak Didi Puniono, Ketua Lingkungan RT. 03 Desa Loa Kulu Kota serta para pengajar dan santri TPQ Khairunnisa.
Bapak Sugiri selaku Ketua YBM PLN UP3 Samarinda mengatakan “Semoga bantuan dari kami ini dapat membantu kelancaran belajar para santri di TPQ ini, dan dapat menjadikan generasi – generasi qur’ani yang dapat membanggakan orang tua, negara dan Agama.”
“Dana ini merupakan dana zakat para karyawan PLN yang dipotong 2,5℅ tiap bulannya, kami mohon do’a dari para pembelajar Al-Qur’an semoga para karyawan PLN selalu dilindungi dalam aktivitas sehari-hari” tambahnya.
Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh Sekretaris MUI Kec. Loa Kulu dan dalam penyampaiannya Pak H. Didi mengatakan, “Terima kasih kami ucapkan kepada donatur YBM PLN UP3 Samarinda dan Laznas IZI Kaltim yang sudah memberikan bantuannya untuk TPQ Khairunnisa.
Ibu Misnawati selaku Kepala TPQ Khairunnisa menyampaikan “kami dari TPQ Khairunnisa, para pengajar dan santri sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan kepada TPQ ini. Kami sampaikan terima kasih atas bantuannya karena bantuan ini memang sangat kami perlukan untuk membantu proses belajar mengajar di TPQ,
Adapun bantuan yang diberikan berupa Al Qur’an tilawati 14 pcs, buku tilawati, buku-buku do’a sehari-hari, beberapa buku bacaan Islami, dan meja belajar serta beberapa alat tulis untuk membantu kelancaran belajar anak-anak di TPQ Khariunnisa. Dan acara ini pun ditutup dengan do’a bersama, dengan harapan keberkahan untuk semuanya, dan dilancarkan segala pekerjaan para pegawai PLN, dan diberkahi segala rejekinya. (Ali/IZI/Kaltim)
Leave a Reply