
BANTEN – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Cabang Banten memberikan santunan kepada Ibu Hamidah di kediaman setempat, RT 03 RW 02, Kelurahan Gerendeng, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang (16/2/21).
Staf Mulia Inisiatif IZI Cabang Banten, Syahrul, Selasa (16/2/2021) mengatakan santunan ini merupakan salah satu program IZI dalam menyalurkan donasi Zakat Infak Sedekah (ZIS).
“Dana dari para donatur kami salurkan kepada yang berhak, salah satunya yaitu melalui program kesehatan ini. Ibu Hamidah saya rasa berhak untuk menerima bantuan kesehatan, karena sesuai dengan kondisi yang beliau alami sekarang, yakni sakit dan termasuk golongan dhuafa,” tambahnya.
Syahrul menceritakan bahwa Ibu Hamidah saat ini kondisi sakit 3 tahun komplikasi berat sudah tidak bisa melakukan aktivitas sehari-hari. Wanita separuh baya itu tinggal bersama dengan suaminya yang bekerja sebagai seorang kuli bangunan dengan penghasilan tidak menentu sedangkan Ibu Hamidah memiliki satu anak dari suami pertamanya.
Saat ini anaknya tidak bekerja karena tidak sekolah sehingga tidak memiliki ijazah. hanya ikut berjualan bumbu giling di pasar dengan temannya dan mendapatkan penghasilan per/hari 30 ribu dimana hanya cukup untuk kebutuhan keluarganya. Dan dari suami kedua Ibu Hamidah tidak memiliki anak.
“Ucapan terima kasih tiada terkira kepada Inisiatif Zakat Indonesia yang telah memberikan santunan dan bantuan berupa Al-Qur`an dan mukenah semoga tetap maju dan jaya serta barokah,” kata Ibu Hamidah.
Insya Allah IZI bersama para Donatur akan senantiasa bergotong-royong melalui zakat, infaq dan shodaqoh untuk memuliakan dhuafa.
Leave a Reply