Jawa Tengah – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Jawa Tengah bersama dengan Yayasan Baitul Maal (YBM) PT PLN (Persero) UP3 Demak memberikan Bantuan Santunan kepada Para Janda Jompo Duafa di Kecamatan Wedung Kabupaten Demak dan Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Penyaluran bantuan santunan diberikan pada Kamis (18/01/2024)
Pemberian Bantuan yang diberikan oleh tim IZI dan YBM PT PLN berupa sembako dan santunan uang tunai yang bantuannya diberikan dengan mengunjungi satu persatu rumah penerima manfaat. Bantuan yang diberikan telah diterima sekitar 10 Janda Jompo Duafa. Program bantuan ini diberikan dengan tujuan agar kebutuhan para janda jompo duafa dapat terpenuhi sehingga tidak perlu berusaha mencari nafkah karena umur dan kondisi badan yang sudah tidak memungkinkan lagi untuk bekerja.
Salah satu penerima manfaat, Simbah sangat senang atas bantuan yang telah diberikan oleh tim IZI. Karena bantuan santunan ini dapat meringankan beban Simbah yang sudah di usia senja, sehingga dengan bantuan dan santunan ini Simbah tidak perlu lagi mengkhawatirkan kebutuhan hidupnya yang kekurangan.
Ada juga penerima manfaat lainnya, Kaspiyah (70tahun) menyampaikan kepada tim IZI dan YBM PLN, “Terima kasih banyak kepada YBM PT PLN (Persero) UP3 Demak dan IZI Jateng yang memberikan bantuan kepada saya, semoga sehat selalu, bantuan ini sangat membantu kami untuk kebutuhan sehari-hari, terima kasih” Ungkap Kapsiyah.
“Terima kasih untuk YBM PLN UP3 Demak yang senantiasa memberikan bantuan untuk Simbah di usia lanjutnya. Mudah-mudahan berkah untuk Simbah dan juga semua pihak yang terlibatt dalam kegiatan santunan janda jompo duafa ini.” Lanjut Kapsiyah.
Leave a Reply