
SUMATERA SELATAN – Inisiatif Zakat Indonesia Sumatera Selatan dan Majelis Taklim XL Axiata meluncurkan program Smartfarm academy yang ke 9 dimana ada 25 peneriman manfaat yang akan dibina dalam satu tahun kedepan, Senin (5/4/2021).
Program Smartfarm Academy merupakan program pelatihan terpadu peningkatan wawasan dan teknologi pertanian serta peningkatan spiritual para petani yang menjadi anggotanya. Program ini menjadi salah satu pilar yang dibangun Inisiatif Zakat Indonesia untuk mengembalikan kejayaan Indonesia melalui pertanian
“Kekuatan ekonomi harus datang dari desa dan itu adalah pertanian, kaum milenial juga harus berperan aktif dalam merubah mindset tentang pertanian dan pendampingan selama 12 bulan mulai dari pembuatan lahan sampai ke tahap pemasaran, ini menjadi bentuk pertanggung jawaban kita memastikan para penerima manfaat akan membuahkan hasil yang maksimal.” ujar Adin Sampurna selaku Pimpinan Cabang IZI Sumsel

Sementara itu Nurianto selaku Sekdes Dadi Rejo menuturkan pemerintah desa sangat-sangat mendukung dengan adanya program ini sebab program untuk kemajuan perekonomian desa kami demi kemakmuran dan kesejahteraan warga Desa Dadi Rejo.
Harapannya semoga program ini berjalan lancar dan para penerima manfaat bisa menjalankan semua tahapan-tahapan dan mengikuti proses serta bisa menghasilkan sesuai dengan ekspektasi dan menghasilkan nilai ekonomis, dan dari sisi rohani yang di didapatkan dari program ini harapannya terus berjalan sampai beberapa tahun kedepan bukan hanya setahun agar kebermanfaatannya lebih terasa“ ujar Nashrul Hendarsyah Ketua MTXL.
Leave a Reply